Beranda | Artikel
Ketika Semua Anggota Tubuh Berbicara Jadi Saksi di Hari Penghisaban Nanti
Jumat, 14 Oktober 2022

[Rubrik: Faidah Ringkas]

Kebaikan dan kejelekan yang dilakukan oleh seorang hamba di dunia akan mendapatkan balasannya di akhirat. Sekecil apapun kebaikan tersebut, akan dibalas dengan kebaikan pula. Demikian pula sekecil apapun dosa dan kedzhaliman tersebut, niscaya akan dibalas dengan keburukan pula. Begitulah kedetailan di yaumul hisab (hari penghitungan) kelak. Allah berfirman,

فَمَن يَعْمَلْ مِثْقَالَ ذَرَّةٍ خَيْراً يَرَهُ وَمَن يَعْمَلْ مِثْقَالَ ذَرَّةٍ شَرّاً يَرَهُ

“Barangsiapa yang mengerjakan kebaikan seberat dzarrahpun, niscaya dia akan melihat (balasan)nya. Dan barangsiapa yang mengerjakan kejahatan sebesar dzarrahpun, niscaya dia akan melihat (balasan)nya pula.” (QS. Al-Zalzalah :7-8)

Semua manusia akan dipertontonkan akan tingkah lakunya di dunia, tak seorang pun yang akan mengelak dan tidak mengakuinya. Bahkan anggota tubuhnya yang selama di dunia digunakan untuk bermaksiat, akan bersaksi melawannya. Allah berfirman,

الْيَوْمَ نَخْتِمُ عَلَى أَفْوَاهِهِمْ وَتُكَلِّمُنَا أَيْدِيهِمْ وَتَشْهَدُ أَرْجُلُهُمْ بِمَا كَانُوا يَكْسِبُونَ

“Pada hari ini Kami tutup mulut mereka; dan berkatalah kepada Kami tangan mereka dan memberi kesaksianlah kaki mereka terhadap apa yang dahulu mereka usahakan.” (QS. Yasin: 65)

Bukan itu saja, bumi juga bisa menjadi saksi. Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam membaca ayat,

يَوْمَئِذٍ تُحَدِّثُ أَخْبَارَهَا

“Pada hari itu bumi menceritakan beritanya.” (QS. Al-Zalzalah : 4)

Rasulullah lalu bertanya, “Apakah kalian tahu apa yang diceritakan oleh bumi?” Para sahabat menjawab, “Allah dan Rasul-Nya yang lebih tahu.” Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

إِنَّ أَخْبَارَهَا أَنْ تَشْهَدَ عَلَى كُلِّ عَبْدٍ أَوْ أَمَةٍ بِمَا عَمِلَ عَلَى ظَهْرِهَا أَنْ تَقُولَ عَمِلَ كَذَا وَكَذَا يَوْمَ كَذَا وَكَذَا قَالَ فَهَذِهِ أَخْبَارُهَا

“Sesungguhnya yang diberitakan oleh bumi adalah bumi jadi saksi terhadap semua perbuatan manusia, baik laki-laki maupun perempuan yang telah mereka perbuat di muka bumi. Bumi itu akan berkata, “Manusia telah berbuat begini dan begitu, pada hari ini dan hari itu.” Inilah yang diberitakan oleh bumi.” (HR. Tirmidzi no. 2429, tirmidzi mengatakan bahwa hadits ini hasan gharib)

Artikel www.muslimafiyah.com (Asuhan Ustadz dr. Raehanul Bahraen, M.Sc., Sp. PK, Alumnus Ma’had Al Ilmi Yogyakarta)


Artikel asli: https://muslimafiyah.com/ketika-semua-anggota-tubuh-berbicara-jadi-saksi-di-hari-penghisaban-nanti.html